guru SD tidak alergi IT apalagi katrok. kami perlukan ilmu lebih untuk mencerdaskan kehidupan bangsa….!!

Minggu, 03 Mei 2009

BIMBINGAN KARIR KELAS TINGGI

PROGRAM PELAYANAN BIMBINGAN
DAN KONSELING
( P.P.B.K )

1. Hari da Tanggal :
Sabtu 11 April 2009

2. Bidang Bimbingan dan Konseling :
Bimbingan Karir

3. Jenis Layanan B dan K:
Layanan Informasi

4. Fungsi Layanan B&K :
Fungsi Pemahaman tentang informasi

5. Topik Permasalahan /bahasan :
Melatih siswa membayangkan hal-hal yang akan dilakukan pada usia kira-kira 25 tahun yang akan datang

6. Sasaran Layanan : Kelompok
a. Kelas / Semester & tahun : V / II tahun 2009

7. Tujuan Layanan / Hasil yang diharapkan :
a. Mengenal macam-macam dan cirri-ciri dari berbagai jenis pekerjaan yang ada.
b. Merencanakan masa depan
c. Membantu arah pekerjan.
d. Menyesuaikan ketrampilan , kemampuan dan minat dengan jenis pekerjaan
e. Membantu mencapai cita-cita.



8. Kegiatan dan Materi Layanan :
a. Pendahuluan :
Tanya jawab kegiatan yang dilakukan orang – orang disekitar missal orang tua, kakak, saudara, tetangga yang umurnya kira-kira 25 tahun.

b. Inti :
 Siswa dibimbing guru menyimpulkan bahwa pekerjaan ada berbagai macam jenis.
 Guru menjelaskan bahwa semua pekerjaan itu baik dan akan berhasil dengan ketekunan.
 Siswa diminta memilih salah satu pekerjaan yang sesuai minat dan bakatnya.
 Siswa diminta membayangkan gambaran kegiatannya,
 Siswa diminta menuliskan langkah-langkah yang dilakukan sejak dini untuk mencapai cita-cita itu .
 Guru menunjuk anak sebagai contoh dan membacakan hasil di depan kelas.
 Guru membimbing dan mengoreksi yang kurang benar.
 Siswa dan guru menyimpulkan bahwa untuk menggapai suatu pekerjaan harus dipersiapkan sejak dini.

c. Penutup :
Guru memberi motivasi siswa bahwa semua pekerjaan itu baik dan perlu usaha keras untuk mewujudkannya.usaha itu bias dilakukan sejak dini, sejak sekarang.

9. Metode / Strategi layanan :
Diskusi, Tanya jawab, Demonstrasi.

10. Media Layanan : -

11. Instrumen / Perlengkapan Layanan : -

12. Rencana Penilaian dan Tindak Lanjut layanan :
a. Metode / teknik penilaian :
Individu
b. Instrumen penilaian :
Kertas , Bolpoint.
c. Tindak Lanjut :
Siswa diminta menanyakan langkah-langkah menggapai pekerjaan tersebut kepada orang yang sudah bekerja.




Surakarta, 11 April 2009




Sri Wasito, A.Ma.

0 komentar:

Posting Komentar

Time is money

About Me

Foto saya
Wonogiri, Jawa Tengah, Indonesia
profesional dan menyenangkan Muslim dan aktif dalam beberapa organisasi
Powered By Blogger